Menerima jual/beli/trade-in jam tangan bekas/second mewah (antik dan modern). 08129813008 (SMS and whatsapp) Instagram : @arlojikuno
▼
Tuesday, February 21, 2012
Sinn 356 Flieger
Sinn merupakan brand asal Jerman yang banyak membuat arloji dengan design flieger. Brand ini didirikan pada tahun 1961 oleh seorang pilot dan instruktur terbang bernama Helmut Sinn. Diawali karena ketidakpuasan terhadap arloji2 untuk penerbang pada masa itu, Helmut Sinn berniat membuat arloji dengan design yang mengedepankan fungsi serta fitur yang mendukung pekerjaannya sebagai seorang penerbang. Filosofi ini masih dipakai dan sangat mempengaruhi design2 yang dibuat oleh brand ini hingga sekarang.
Arloji yang saya tampilkan ini adalah salah satu iconic model dari Sinn dan memiliki aura yang sangat kental sebagai arloji flieger. Ukuran arloji ini sangat pas, artinya tidak terlalu kecil dan juga tidak terlalu besar. Sangat nyaman dipakai. Diameter 38.5mm tanpa crown, dengan chrono pusher yang agak besar sehingga memudahkan dalam mengoperasikan fungsi chronograph. Casing memiliki bead blasted finished, sehingga sama sekali tidak memantulkan cahaya. Dial arloji ini memiliki warna matte black yang sangat pekat, amat kontras dengan index marker yang berwarna putih. Dalam situasi apapun, sangat mudah untuk melihat waktu di arloji ini. Design case seperti ini sebenarnya agak berkiblat ke 'french school', dimana lebih condong ke arah arloji2 military dari Prancis seperti Type XX (Breguet, Auricoste, dsb). Sinn 356 menggunakan automatic movement 7750 yang terkenal handal dan memiliki akurasi sangat baik.